Pemanfaatan Sumber Energy Matahari Untuk PLTS

PLTS atau Pembangkit Listrik Tenaga Surya ini merupakan pembangkit listrik yang memanfaatkan matahari sebagai sumber energy utamanya. Pemanfaatan sumber energy matahari ini tentu sangat sangat didukung dengan iklim Indonesia yang memiliki panas dan cahaya matahari sepanjang tahun. Yuk mengenal lebih jauh tentang Pembangkit Listrik Tenaga Surya!


Bagaimana Sistem Kerja PLTS Atap?

Dalam pemanfaatan energy matahari menjadi energy listrik, tentu Pembangkit Listrik Tenaga Surya membutuhkan sebuah komponen yang bisa mengonversi energy matahari menjadi energy listrik. Komponen tersebut disebut dengan panel surya atau solar panel dengan sistem fotovoltaik. Panel surya ini akan menangkap energy matahari berupa cahaya dan panas.

Kemudian, energy tersebut diubah menjadi energy listrik dalam bentuk arus searah (DC). Semakin banyak energy matahari yang diserap oleh panel surya, maka jumlah energy yang dihasilkan pun juga akan semakin besar. Sayangnya, arus listrik yang searah tidak bisa digunakan untuk menyalakan perangkat elektronik.

Sebab, peralatan listrik ini membutuhkan arus yang bolak-balik atau AC. Oleh karena itu, dibutuhkan sebuah komponen yang bernama inverter dengan tugas mengubah arus DC menjadi arus AC. Sumber energy matahari ini kemudian akan dikumpulkan dan disimpan di dalam sebuah baterai dan bisa anda gunakan untuk kebutuhan listrik sehari-hari.


Apa Saja Kelebihan Menggunakan PLTS?

Banyak sekali keunggulan yang akan anda rasakan saat menggunakan PLTS, baik untuk rumah tangga atau kebutuhan industri. Keunggulan dari pemanfaatan energy matahari ini adalah ramah lingkungan karena tidak menimbulkan polusi udara. Hal ini berbeda dengan energy konvensional yang menggunakan bahan bakar fosil dan bisa menyebabkan polusi udara.

Keunggulan yang kedua adalah lebih hemat biaya penggunaan listrik karena anda bisa menggunakan energy listrik yang dihasilkan oleh panel surya sebelum menggunakan listrik dari PLN. Dengan demikian, biaya yang perlu anda keluarkan untuk biaya listrik sehari-hari tentu akan lebih sedikit daripada menggunakan listrik yang masih konvensional.


Keunggulan Menggunakan PLTS dari SUN Energy

SUN Energy merupakan sebuah perusahaan yang berfokus pada pengadaan dan pemasangan panel surya untuk kebutuhan listrik anda. Perusahaan ini juga menyediakan panel surya kualitas terbaik yang akan menunjang kebutuhan listrik sehari-hari dengan harga pemasangan yang menarik. Bahkan, anda bisa mendapatkan penawaran dengan DP 0% dan sistem cicilan.

Selain itu, SUN Energy juga memiliki aplikasi yang akan menunjang pemanfaatan sumber energy matahari ini. Dengan aplikasi ini, anda bisa memantau penggunaan listrik setiap harinya. Hal ini tentu tidak akan anda peroleh jika menggunakan listrik konvensional. Monitoring ini akan sangat berguna untuk mengetahui rata-rata penggunaan listrik setiap harinya.

Anda tertarik menggunakan energy alternatif dari matahari? Segera hubungi SUN Energy untuk melakukan pemasangan panel surya di rumah anda dalam rangka mendukung keberlangsungan bumi. Dapatkan promo menarik dan investasi masa depan dengan panel surya SUN Energy.



Baca Juga : 

https://www.imamkunblog.my.id/sumber-energy-matahari-untuk-listrik-efektifkah/

https://www.andikastoryqun.my.id/panel-surya-dorong-akses-listrik-hemat-biaya-hingga-daerah-terpencil/

https://www.cipunkbegood.web.id/manfaat-solar-panel-untuk-bangunan-gedung/

http://blog.umy.ac.id/liviana/proses-pemanfaatan-sumber-energy-matahari-dengan-solar-panel/


0コメント

  • 1000 / 1000